Thursday, August 30, 2012

Apa untungnya dikagumi?

Kata seorang teman:
"Kamu itu cantik, baik, juga pintar... tapi sayang NGGAK ADA YANG TAU!"

makasy udah memuji... meskipun  nggak niat...  :)

Dikagumi adalah hal yang menyenangkan. Dulu aku berpikir seperti itu. Tapi pandangan itu berubah sekarang. Ternyata dikagumi itu tak ada untungnya. Kalau ada mungkin itu hanyalah eksistensi semu. Dikagumi justru seringkali membuat rasa khawatir. khawatir ketika ada saatnya tiba masa diabaikan dan tidak dikagumi lagi. Atau malah bisa menyiksa diri saat kita harus memaksa diri menjadi orang lain yang dianggap sempurna.

Dikagumi karena cantik, pintar atau wah wah yang lain... mungkin menyenangkan... seolah merasa sempurna, dan rasanya itu seperti... menjadi seorang putri raja atau seperti... pergi ke peradaban kuno, dan menjadi manusia tercanggih disana. tapi ah tidak juga. semua itu hanya ilusi. (Nanti akan ada yang lebih, dan gk boleh ada rasa iri dan dengki ya...)
***
Suatu hari ketika panas terik di pinggir jalan *********, aku melihat cewek cantik. Sebenernya juga tidak terlalu cantik. Tapi dia berpakaian sexy. Memakai kaos berwarna putih, dan celana pendek yang pendek banget dan ketat warna hitam. Aku berpikir,  sayang sekali kulitnya...pasti kepanasan... panas banget gitu gak pake baju tertutup. Ya tapi krn cara pandang yang berbeda, mungkin hal seperti itu bukan masalah untuknya. Mungkin memperlihatkan bagian tubuh yang sexy itu akan merasa cantik. mungkin.

Suatu hari dilain waktu, di dalam bus trans jogja. Ada cewek cantik (lain orang). Tapi dia berpakaian sederhana (rapi dan bersih), gk terlalu sexy tapi lumayan tertutup auratnya. terlihat tetap cantik...

Jadi apa yang membuat wanita terlihat (lebih) cantik? ya, ak percaya kl pakaian merupakan faktor yang cukup berpengaruh. Tapi bukak bukak an ak rasa nggak perlu.

Katanya setiap wanita itu terlahir cantik? percaya nggak?
semoga benar adanya. ak rasa juga begitu. meskipun ak sendiri sadar ak tidak cantik (tidak terlalu)...ya ak tahu gitu secara sekarang kn banyak orang cantik. banyak artis2 cantik. Tapi ak bersyukur, alhamdulillah ada rasa percaya diri dan motivasi yang membuatku merasa cantik.

oh ya, belakangan ini ak suka lagunya bondan, judulnya tak sempurna.

ini adalah beberapa liriknya,...
...
Saat senja datang, gantikan siang
Mereka bilang...kau malam tanpa bulan
Beda, tak sama, kau yang tak sempurna
Bagiku kau sgalanya, murni estetika

Apa yang kautanam itu yang kau petik
Apa yang kau jalani, slalu beri yang terbaik
Impian tentang kau...yang tak terbatas
Jauh dari sempurna, tapi membekas
***
lagu itu,lagu yang manis dalam perspektifku... :)

katanya dalam lagu itu...

ku kagumi, KELEMAHANMU
ku cintai semua KEKURANGANMU
itu bagiku INDAH

ak mengartikan kelemahan dan kekurangan disini sebagai sesuatu yang beda. tak sama.biasa. sederhana dan tidak berlebihan. jadi dalam arti yang sebenarnya kelemahan dan kekurangan disini justru berarti KELEBIHAN  (dlm arti positif) yang berbeda dan tidak dimiliki oleh orang lain.

Meskipun dikagumi itu terlihat menyenangkan, tapi dikagumi bukan tujuan hidup. mungkin dikagumi bisa ditempatkan sebagai efek samping dari hidup yang sesuai dengan aturan Tuhan.

Hiduplah sesuai aturan Tuhan... itulah jalan kebenaran...  Tak usah terlalu memikirkan, akankah nanti dikritisi atau dikagumi... Tidak perlu selalu menuruti apa yang kelihatannya menyenangkan atau apa yang dianggap baik... karena baik belum tentu benar... Hiduplah dengan ikhlas dan mengharap ridho dari Nya.




No comments:

Post a Comment

Silakan tinggalkan komentar anda...